Mawali, Diyana (2024) Pengaruh Persepsi Teknologi Informasi, Kemudahan Penggunaan dan Brand Trust Terhadap Minat Bertransaksi Mengguakan Mobile Banking Pada Nasabah Bank Syariah Indonesia KC Pekalongan Pemuda. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
Text
4220116_Cover_Bab I dan Bab V.pdf Download (629kB) |
|
Text
4220116_Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
20 LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (725kB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi teknologi informasi, kemudahan penggunaan dan brand trust terhadap minat bertransaksi. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan penelitian kuantitatif. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kuantitatif melalui kuesioner dengan instrument skala likert. Pada penelitian ini yang menjadi populasi adalah Nasabah Bank Syariah Indonesia KC Pekalongan Pemuda dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik accidental sampling dan untuk menentukan sampel di penelitian ini menggunakan rumus slovin. Teknik analisis data yang digunakan yaitu regresi linier berganda dengan bantuan IBM SPSS 25. Hasil penelitian ini adalah persepsi teknologi informasi memberikan pengaruh positif dan signifikan, kemudahan penggunaan terdapat pengaruh positif dan signifikan, brand trust terdapat pengaruh positif dan signifikan, dan terdapat pengaruh positif signifikan secara simultan (bersama-sama) terhadap minat bertransaksi menggunakan mobile banking pada nasabah Bank Syariah Indonesia KC Pekalongan Pemuda. Kata Kunci : Persepsi Teknologi Informasi, Kemudahan Penggunaan, Brand Trust, Minat Bertransaksi ABSTRACT Diyana Mawali. The Influence of Perceptions of Information Technology, Ease of Use and Brand Trust on Interest in Transactions Using Mobile Banking among Bank Syariah Indonesia KC Pekalongan Youth Customers. This research was conducted with the aim of determining the influence of perceptions of information technology, ease of use and brand trust on transaction interest. The type of research used is field research with a quantitative research approach. The research method used in this research is a quantitative research method through a questionnaire with a Likert scale instrument. In this study, the population was the customers of Bank Syariah Indonesia KC Pekalongan Pemuda with a sample size of 100 respondents. Sampling in this study used accidental sampling technique and to determine the sample in this study used the Slovin formula. The data analysis technique used is multiple linear regression with the help of IBM SPSS 25. The results of this research are that the perception of information technology has a positive and significant influence, ease of use has a positive and significant influence, brand trust has a positive and significant influence, and there is a significant positive influence simultaneously (together) on interest in transactions using mobile banking among bank customers. Indonesian Sharia KC Pekalongan Youth. Keywords: Perception of Information Technology, Ease of Use, Brand Trust, Transaction Interest
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Persepsi Teknologi Informasi, Kemudahan Penggunaan, Brand Trust, Minat Bertransaksi | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X4.27 Bank Islam, Baitul Mal Wat Tamlil 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 332.1 Banks/Bank, Perbankan |
||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Perbankan Syariah | ||||||||
Depositing User: | UIN Gus Dur Febi | ||||||||
Date Deposited: | 05 Nov 2024 01:47 | ||||||||
Last Modified: | 05 Nov 2024 01:48 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/11012 |
Actions (login required)
View Item |