Pengaruh Metode Bernyanyi Terhadap Hasil Belajar Bahasa Arab Materi A’dho’ul Wudhu’i Pada Aspek Kosakata (Mufradat) Kelas III MI Salafiyah Tirto Silirejo

Mila, Khulatul (2020) Pengaruh Metode Bernyanyi Terhadap Hasil Belajar Bahasa Arab Materi A’dho’ul Wudhu’i Pada Aspek Kosakata (Mufradat) Kelas III MI Salafiyah Tirto Silirejo. Undergraduate Thesis thesis, IAIN PEKALONGAN.

[img] Text
Cover Hal I dan V.pdf

Download (11MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (14MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Bahasa Arab merupakan salah satu mata pelajaran bahasa asing yang dipelajari di Indonesia. Pada dasarnya bahasa Arab memiliki peranan yang sangat penting. Karena bahasa Arab merupakan bahasa internasional kedua atau bahasa yang sering di gunakan di dunia setelah bahasa Inggris. Sebagai bahasa asing maka proses pembelajaran bahasa Arab harus dilandasi dengan penguasaan kosakata. Untuk memudahkan penguasaan dan pemahaman materi pada siswa membutuhkan suatu metode, salah satunya dengan menerapkan metode bernyanyi dalam pembelajaran bahasa Arab. Metode bernyanyi adalah metode yang melafadzkan kata atau kalimat yang dihafal dengan nyanyian, metode bernyanyi digunakan untuk menarik minat siswa dalam belajar bahasa Arab dan bisa memberi pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar siswa, maka dari penjelasan di atas peneliti tertarik untuk mengetahui hasil belajar siswa dan di buktikan dengan penelitian kuantitatif atau data berbentuk angka. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana metode bernyanyi pada pembelajaran bahasa Arab materi A’dho’ul Wudhu’i pada aspek kosakata (mufradat) kelas III MI Salafiyah Silirejo Tirto Pekalongan, bagaimana hasil belajar bahasa Arab materi A’dho’ul Wudhu’i pada aspek kosakata (mufradat) kelas III MI Salafiyah Silirejo Tirto Pekalongan, apakah terdapat pengaruh antara metode bernyanyi terhadap hasil belajar bahasa Arab materi A’dho’ul Wudhu’i pada aspek kosakata (mufradat) kelas III MI Salafiyah Silirejo Tirto Pekalongan. Tujuan dari penelitian ini untuk menjawab rumusan masalah penelitian. Adapun jenis penelitian dari penulisan skripsi ini adalah jenis penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan datanya dengan menggunakan metode angket,dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data statistik dengan rumus yang digunakan adalah rumus regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan determinasi (R Square) sebesar 21,522 (kuadrat dari koefisien korelasi 0,350). Nilai tersebut diartikan bahwa 21,5% pengaruh variabel x terhadap variabel y. Pada hasil uji regresi diperoleh hasil uji thitung = 3,274 dengan nilai signifikan sebesar 0,000 dan karena nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 dan ttabel = 2,026. Maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak, artinya terdapat pengaruh signifikan dari penggunaan metode bernyanyi terhadap hasil belajar bahasa Arab materi A’dho’ul Wudhu’i pada aspek kosakata (mufradat) kelas III MI Salafiyah Silirejo Tirto Pekalongan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Metode Bernyanyi, Hasil Belajar, Bahasa Arab
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education/Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Yanto Yanto
Date Deposited: 04 Jun 2021 08:48
Last Modified: 04 Jun 2021 08:48
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1368

Actions (login required)

View Item View Item