Agustin, Early Sofia (2018) Penerapan Thariqah Mubasyarah dalam meningkatkan penguasaan Mufradat siswa MTS terpadu Darul Qudwah Penusupan Pangkah Tegal. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.
Text
Cover, Bab I -V.pdf Download (4MB) |
|
Text
Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (6MB) |
Abstract
Penelitian ini berangkat dari pentingnya penguasaan mufradat guna menunjang pemahaman siswa dalam mempelajari bahasa Arab. MTs Terpadu Darul Qudwah Penusupan Pangkah Tegal merupakan salah satu sekolah swasta yang berdiri dibawah lembaga yayasan pondok pesantren Darul Qudwah yang menerapkan pembelajaran bahasa Arab menggunakan thariqah mubasyarah khususnya untuk penguasaan mufradat. Metode mengajar ini merupakan cara dan usaha yang dilakukan oleh pendidik dengan sengaja dan sadar agar siswa dapat memahami dan mengingat fakta, data, atau konsep, khususnya dalam meningkatkan penguasaan mufradat untuk digunakan dalam kehidupan nyata. Tujuan penelitian ini, pertama, untuk mengetahui Penerapan Thariqah Mubasyarah Dalam Meningkatkan Penguasaan Mufradat Siswa Kelas VIII MTs Terpadu Darul Qudwah Penusupan Pangkah Tegal. Kedua, untuk mengetahui Problematika Penerapan Thariqah Mubasyarah Dalam Meningkatkan Penguasaan Mufradat Siswa Kelas VIII MTs Terpadu Darul Qudwah Penusupan Pangkah Tegal. Ketiga, untuk mengetahui Strategi Guru Dalam Penerapan Thariqah Mubasyarah Dalam Meningkatkan Penguasaan Mufradat Siswa Kelas VIII MTs Terpadu Darul Qudwah Penusupan Pangkah Tegal. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (Fiel research). Sedangkan pendeketan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data adalah metode observasi, metode wawancara, dan metode dokumentasi. Sedangkan untuk teknik menganalisa data yang digunakan analisis data kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini adalah pada proses penerapan thariqah mubasyarah dalam meningkatkan penguasaan mufradat siswa kelas VIII MTs Terpadu Darul Qudwah Penusupan Pangkah Tegal sudah berjalan dengan baik dan penguasaan mufradat siswa meningkat setelah menggunakan thariqah mubasyarah dalam penerapannya dan siswa maju satu persatu menghafalkan mufradat yang telah diberikan. Walaupun terdapat kekurangan dan hambatan yang dihadapi, namun semuanya dapat diatasi dengan semaksimal mungkin. Problematika ialah kesulitan dalam melafalkan kosakata bahasa Arab, kesulitan dalam menerjemahkan mufradat, ada sebagian siswa yang kurang menyukai pelajaran bahasa Arab, dan tingkat kemampuan berbeda-beda. Adapun strategi ialah Strategi yang berpusat pada siswa (student center strategies) dan memotivasi siswa dalam belajar bahasa Arab.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Thariqah Mubasyarah, Penguasaan Mufradat. | ||||||||
Subjects: | 400 LANGAUGE (BAHASA) > 490 Other Languages (Bahasa-bahasa Lain) > 492.7 Arabic/Bahasa Arab | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Bahasa Arab | ||||||||
Depositing User: | Sultan Mubarok | ||||||||
Date Deposited: | 28 Apr 2020 23:02 | ||||||||
Last Modified: | 28 Apr 2020 23:02 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/166 |
Actions (login required)
View Item |