Pengaruh Pola Asuh Orang Tua terhadap Akhlak Anak Usia 6-12 Tahun di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan Kabupaten Pemalang

Yunita, Griti Nur Aeni (2021) Pengaruh Pola Asuh Orang Tua terhadap Akhlak Anak Usia 6-12 Tahun di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan Kabupaten Pemalang. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2117045_Bab1&5.pdf

Download (3MB)
[img] Text
2117045_Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
[img] Text
2117045_Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Pola asuh orang tua merupakan cara atau strategi yang diterapkan orang tua dalam mendidik dan menjaga anak dengan segenap jiwa. Pola asuh orang tua sangat berperan penting dalam membentuk dan meningkatkan akhlak pada anak. Akhlak yang baik dan buruk anak semuanya tergantung dari pola asuh yang diterapkan oleh orang tua. Anak dikatakan berakhlakul karimah yaitu apabila orang tua mengarahkan dan mendidik anak dengan pola asuh yang tepat. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu : 1) Bagaimana tingkat pola asuh orang tua di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan Kabupaten Pemalang?, 2) Bagaimana tingkat akhlak anak di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan Kabupaten Pemalang?, dan 3) Bagaimana pengaruh pola asuh orang tua terhadap akhlak anak usia 6-12 tahun di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan Kabupaten Pemalang?. Tujuan dari penelitian ini yaitu : 1) Untuk mengetahui tingkat pola asuh orang tua di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan Kabupaten Pemalang, 2) Untuk mengetahui tingkat akhlak anak di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan Kabupaten Pemalang, dan 3) Untuk menganalisis pengaruh pola asuh orang tua terhadap akhlak anak usia 6-12 tahun di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan Kabupaten Pemalang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang mana menghasilkan analisis dengan menggunakan analisis statistik. Teknik pengumpulan data menggunakan metode penyebaran angket dan dokumentasi. Responden yang dipilih yaitu sebanyak 34 anak dengan rentang usia 6-12 tahun. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil analisis data pola asuh orang tua di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan dikategorikan cukup baik. Hal ini dibuktikan dengan hasil rata-rata sebesar 47,88 yang terletak pada interval distribusi frekuensi 44-49. Akhlak anak usia 6-12 tahun di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan dengan kategori baik, dengan hasil pembuktian rata-rata sebesar 66,08 yang terletak pada interval distribusi frekuensi 66-69. Kemudian adanya pengaruh pola asuh orang tua terhadap akhlak anak usia 6-12 tahun sebesar 0,5%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pola asuh orang tua terhadap akhlak anak usia 6-12 tahun di Dusun Kecapang Kelurahan Petarukan Kabupaten Pemalang sebesar 0,5%, sedangkan sisanya 99,5% dipengaruhi oleh faktor-faktor yang lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorRosyadi, ImronUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pola Asuh, Akhlak Anak, Usia 6-12 Tahun
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ida Royani
Date Deposited: 12 Jan 2026 08:44
Last Modified: 12 Jan 2026 08:44
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/17547

Actions (login required)

View Item View Item