As'Ari, Mohammad (2019) Implementasi Model STAD dalam Meningkatkan Pembelajaran Bahasa Arab untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Santri Putri kelas II A Wustho PDF di Pondok Pesantren Walindo Manbaul Falah Siwalan Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN PEKALONGAN.
Text
BAB I-V.pdf Download (2MB) |
|
Text
FULL TEKS.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Latar belakang masalah ini adalah kurangnya semangat santri putri kelas 2A wustho PDF dalam mengikuti pembelajaran bahasa Arab di Pondok Pesantren Walindo Manbaul Falah Boyoteluk Siwalan Pekalongan. Kebanyakan santri merupakan lulusan dari sekolah-sekolah umum yang belum pernah sama sekali menerima pelajaran bahasa Arab. Permasalahan pada penelitian ini adalah kurang semangatnya santri dalam pembelajaran bahasa Arab. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana penggunaan Cooperative Learning Tipe Student Terms Achievement (STAD) dalam pembelajaran bahasa arab untuk meningkatkan motivasi belajar santri putri kelas II A wustho PDF (Pendidikan Diniyah Formal) di Pondok Pesantren Walindo Manbaul Falah Boyoteluk Siwalan Pekalongan? Dan (2) Bagaimana motivasi santri putri kelas II A wustho PDF (Pendidikan Diniyah Formal) dalam pembelajaran bahasa Arab melalui model STAD di Pondok Pesantren Walindo Manbaul Falah Boyoteluk Siwalan Pekalongan. Tujuan dari penelitian ini ialah (1) untuk mendeskripsikan penggunaan Cooperative Learning Tipe Student Terms Achievement (STAD) dalam pembelajaran bahasa arab untuk meningkatkan motivasi belajar santri putri kelas II A wustho PDF (Pendidikan Diniyah Formal) di Pondok Pesantren Walindo Manbaul Falah Boyoteluk Siwalan Pekalongan dan (2) untuk mengetahui bagaimana motivasi santri putri kelas II A wustho PDF (Pendidikan Diniyah Formal) dalam pembelajaran bahasa Arab melalui model STAD di Pondok Pesantren Walindo Manbaul Falah Boyoteluk Siwalan Pekalongan Penelitian ini menggunakan pendekatan kulitatif dengan Jenis penelitian studi lapangan dengan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, metode wawancara. Dan metode dokumentasi. objek dari penelitian ini ialah kelas II A putri wustho PDF (Pendidikan Diniyah Formal) yang dianalisis dengan metode kualitatif, dengan mengambil latar Pondok Pesantren Walindo Boyoteluk Siwalan Pekalongan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Penggunaan Model STAD Dalam Pembelajaran Bahada Arab santri putri kelas II A wustho PDF (Pendidikan Diniyah Formal) di pondok Pesantren Walindo Boyoteluk Siwalan Pekalongan sudah baik dan berjalan sesuai langkah-langkah yang diterapkan. Implementasi mencakup tujuan, materi, perencanaan, pelaksanaan, media serta evaluasi pembelajaran. Tujuan pembelajaran bahasa Arab supaya peserta didik memperbanyak perbendaharaan kosa kata dan dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Sedangkan tujuan implementasi model STAD yaitu meningkatkan motivasi santri dalam belajar bahasa Arab, melatih kepercayaan diri santri untuk aktif dan terampil di depan kelas dalam mempresentasikan materi ajar. Materi Pembelajaran bahasa Arab berupa teks bacaan dan percakapan yang dipresentasikan dalam sebuah buku ajar “Arabiyah Baina Yadaik”.(2) Pembelajaran bahasa Arab guru di pondok pesantren walindo memberikan model dan kegiatan yang beragam ,tidak seperti pada pembelajaran pada umumnya yaitu dengan kelompok kerja sehingga santri tidak jenuh dan dapat bersosialisasi dalam pembelajaran dan menjadi termotivasi. dalam proses interaksi antar individu tersebut memungkinkan santri dapat bertukar informasi dan dapat menumbuhkan semangat belajar dari masing-masing individu. Dalam Model STAD tersebut terdapat reward atau hadiah berupa pujian tepuk tangan dari teman-temannya dan sebagainya jika mereka telah berhasil menyesaikan tugas dengan baik dan benar. Hal tersebut secara otomatis akan menumbuhkan semangat dan santri akan lebih termotivasi kedepannya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | model Cooperative Learning Tipe STAD, pembelajaran bahasa arab, motivasi Belajar Santri | ||||||||
Subjects: | 400 LANGAUGE (BAHASA) > 490 Other Languages (Bahasa-bahasa Lain) > 492.7 Arabic/Bahasa Arab | ||||||||
Depositing User: | Yanto Yanto | ||||||||
Date Deposited: | 06 Jul 2021 05:48 | ||||||||
Last Modified: | 06 Jul 2021 05:48 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1833 |
Actions (login required)
View Item |