Implementasi pembiasaan kegiatan keagamaan dalam pembentukan karakter siswa kelas IV Di MSI 02 Keputran Pekalongan.

Risqiana, Fatikhatu (2018) Implementasi pembiasaan kegiatan keagamaan dalam pembentukan karakter siswa kelas IV Di MSI 02 Keputran Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover, Bab I - V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Pendidikan karakter dapat dilakukan dengan berbagai model. Salah model tersebut adalah pembiasaan. Model pembiasaan adalah suatu cara yang dapat dilakukan untuk membiasakan anak berpikir, bersikap, bertindak sesuai dengan ajaran agama Islam. Metode ini sangat praktis dalam pembinaan dan pembentukan karakter anak usia dini dalam meningkatkan pembiasaan-pembiasaan dalam melaksanakan suatu kegiatan di sekolah. Pembiasaan yang dilaksanakan secara berulang-ulang dapat membentuk karakter siswa baik pembiasaan baik maupun pembiasaan buruk. Proses pembiasaan diri memiliki arti penting dalam sebuah proses pendidikan dan kebiasaan menjadi kunci kesuksesan seseorang dalam mendidik. Salah satu proses pembiasaan kegiatan keagamaan yang dilakukan siswa kelas IV di MSI 02 Keputran yaitu, pembiasaan pembacaan Doa dan Asmaul Husna, Tadarus Al-qur’an, Shalat Dhuha, Shalat Dhuhur Berjama’ah, Ziarah Kubur dan Tahfidzul Qur’an. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan pembiasaan kegiatan keagamaan dalam pembentukan karakter siswa kelas IV di MSI 02 Keputran, Faktor apa saja yang mendukung dan menghambat pelaksanaan pembiasaan kegiatan keagamaan dalam pembentukan karakter siswa kelas IV di MSI 02 Keputran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana pelaksaan pembiasaan kegiatan keagamaan dalam pembentukan karakter siswa kelas IV di MSI 02 Keputran, untuk mendiskripsikan faktor apa saja yang mendukung dan menghambat Pelaksanaan Pembiasaan Kegiatan Keagamaan dalam Pembentukan Karakter Siswa Kelas IV di MSI 02 Keputran Pekalongan. Sedangkan kegunaan penelitian ini adalah Diharapkan dapat memperkaya ilmu pengetahuan dan menambah wawasan tentang pembentukan karakter siswa melalui pembiasaan kegiatan keagamaan disekolah. Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian yang dilakukan di tempat terjadinya gejala-gejala yang diselidiki. Metode yang digunakan adalah metode observasi, wawancara, dan dokumentasi untuk mendapatkan informasi mengenai implementasi pembiasaan pelaksanaan kegiatan keagamaan dalam pembentukan karakter siswa kelas IV di MSI 02 Keputran. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa implementasi pembiasaan kegiatan keagamaan dalam pembentukan karakter siswa kelas IV di MSI 02 Keputran Pekalongan, Kegiatan keagamaan dapat dilaksanakan dengan cara-cara melalui kegiatan rutinan, pembiasaan, spontan, keteladanan, dan pengkondisian. Adapun analisis pembiasaan keagamaan kelas IV di MSI 02 Keputran yaitu: pembacaan doa dan asmaul husna, tadarus Al-qur’an, shalat dhuha berjamaah, shalat dhuhur berjamaah, ziarah kubur, dan tahfidzul qur’an. Adapun dari kegiatan keagmaan tersebut karakter siswa yang terbentuk diantaranya religius, disiplin, tangung jawab. Untuk faktor pendukung pembiasaan kegiatan keagamaan siswa kelas IV di MSI 02 Keputran meliputi manajemen pengelolaan kegiatan, mushola, guru, siswa. Sedangkan faktor penghambanya yaitu peran orang tua, fasilitas ruang kosong, lingkungan teman sebaya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAfroni, AkhmadUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pembiasaan Kegiatan Keagamaan, Pembentukan Karakter Siswa
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.2 Elementary School/Sekolah Dasar, SD
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Yanto Yanto
Date Deposited: 09 May 2020 23:30
Last Modified: 09 May 2020 23:30
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/357

Actions (login required)

View Item View Item