Pengaruh penggunan media card sort ayat terhadap motivasi membaca al-qur'an pada pembelajaran al-qur'an hadits di MI NU Jatirejo Pemalang

Apriana Vina, Rizki (2023) Pengaruh penggunan media card sort ayat terhadap motivasi membaca al-qur'an pada pembelajaran al-qur'an hadits di MI NU Jatirejo Pemalang. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2319184_RIZKI VINA APRIANA_BAB 1 DAN BAB 5 ok.pdf

Download (3MB)
[img] Text
2319184_RIZKI VINA APRIANA_FULL TEXT oke.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Media pendidikan ialah faktor yang utama dalam pendidikan. Penggunaan media pembelajaran dapat meningkatkan semangat siswa dalam belajar. Penyebab hasil belajar tidak seefektif yang diharapkan karena siswa kurang termotivasi dalam belajar. Maka dari itu, penggunaan media yang tepat dan menarik dapat memberikan pemahaman siswa khususnya pada pembelajaran Al-Qur‟an Hadits. Untuk mengatasi masalah ini, upaya yang tepat harus dilakukan guna menginspirasi siswa untuk belajar membaca Al-Qur‟an. Berdasarkan latar belakang diatas, maka peneliti memaparkan rumusan masalah sebagai berikut: 1) bagaimana MINU Jatirejo Pemalang mempelajari AlQur'aniHadits dengan menggunakan media card sort ayat. 2) Bagaimana motivasi membaca Al-Qur‟an siswa pada pembelajaran Al-Qur'an Hadits di MINU Jatirejo Pemalang. 3) bagaimana pengaruh media card sort ayat terhadap motivasi siswa membaca Al-Qur'an pada pembelajaran Al-Qur‟an Hadits di MINU Jatirejo Pemalang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Dengan jumlah populasi seluruh siswa kelas II MI NU Jatirejo Pemalang yang berjumlah 30 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, tes pretest-posttest, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data ini menggunakan uji paired sample t tes dengan bantuan program SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Setelah menggunakan media card sort ayat capaian motivasi membaca Al-Qur‟an siswa kelas II di MINU Jatirejo Pemalang menunjukkan peningkatan nilai gain (g) rata-rata sebesar 0,65 dengan kriteria peningkatan hasil belajar kategori sedang. 2) terdapat pengaruh yang signifikansi terhadap motivasi membaca, terbukti dengan nilai rata-rata PretestPosttest siswa adalah sebesar 59,43 dan 86 yakni selisih 26,57 dan terjadi peningkatan sebesar 44,71%. 3) pada hasil uji normalitas pretest-posttest diperoleh nilai statistik adalah 0,118 pada nilai pretest dengan signifikansi sebesar 0,200. Sedangkan untuk nilai posttest diperoleh nilai statistik 0,114 dengan signifikansi sebesar 0,200. Apabila uji Kolmogorov Smirnova > 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa data berdistribusi normal. Pada hasil uji t menunjukkan thitung 52,198 dan dk=n-1 = 30-1=29, taraf kesalahan 5% diperoleh t(0,05),(29)= 2,045. Maka thitung 52,198 > ttabel 2,045, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima, yang berarti terdapat pengaruh penggunaan media card sort ayat terhadap motivasi membaca pada pembelajaran Al-Qur‟an Hadits di MI NU Jatirejo Pemalang.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorApriana Vina, RizkiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Media card sort, motivasi membaca al-qur’an, pembelajaran al-qur’an hadits
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.2 Elementary School/Sekolah Dasar, SD
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 23 Nov 2023 08:28
Last Modified: 20 Feb 2024 04:10
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/4930

Actions (login required)

View Item View Item