Implementasi sistem penilaian pembelajaran Bahasa Arab Kurikulum 2013 Di Mts Salafiyah NU Karanganyar Kecamatan Tirto Kabupaten Pekalongan

Khoirudin, Khoirudin (2019) Implementasi sistem penilaian pembelajaran Bahasa Arab Kurikulum 2013 Di Mts Salafiyah NU Karanganyar Kecamatan Tirto Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover, Bab I -V.pdf

Download (5MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Kurikulum 2013 merupakan kurikulum berbasis kompetensi dengan memperkuat proses pembelajaran dan penilaian autentik untuk mencapai kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Penguatan proses pembelajaran dilakukan melalui pendekatan saintifik, yaitu pembelajaran yang mendorong siswa lebih mampu dalam mengamati, menanya, mencoba/mengumpulkan data, mengasosiasi/menalar dan mengkomunikasikan. Kurikulum ini mulai diberlakukan pada tahun 2014 pada semua jenjang pendidikan termasuk jenjang sekolah menengah atau MTs. dan banyak kalangan para pendidik dan sekolah pelaksanaan kurikulum ini sangatlah sulit untuk diterapkan, terutama soal penilaiannya. Hanya sekolah-sekolah berkualitas yang menerapkannya. Namun, pada tahun berikutnya semua jenjang pendidikan wajib menerapkan kurikulum 2013. Di MTs Salafiyah NU Karanganyar kecamatan Tirto setelah peneliti mengumpulkan informasi awal bahwa MTs ini telah memakai kurikulum 2013 sejak tahun 2014. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah implementasi sistem penilaian pembelajaran bahasa Arab Kurikulum 2013 di MTs Salafiyah NU Karanganyar Kecamatan Tirto? Apa faktor pendukung dan penghambat dalam implementasi sistem penilaian pembelajaran bahasa Arab kurikulum 2013 di MTs Salafiyah NU Karanganyar Kecamatan Tirto?. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan atau menggambarkan implementasi sistem penilaian pembelajaran bahasa Arab Kurikulum 2013 di MTs Salafiyah NU Karanganyar Tirto, dan mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat implementasi sistem penilaian pembelajaran bahasa Arab Kurikulum 2013 di MTs Salafiyah NU Karanganyar Tirto. penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Dan jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Adapun data yang telah diperoleh dianalisis dengan mengunakan analisis model Miles dan Huberman, yaitu reduksi data, model data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah dalam perencanaan pembelajaran bahasa Arab dibuat menurut kurikulum 2013 meliputi silabus dan RPP, pelaksanaan pembelajaran bahasa Arab dengan metode saintifik dan penilaian pembelajaran bahasa Arab denga menggunakan penilaian otentik yang meliputi aspek kognitif menggunakan instrumen tes soal, aspek psikomotorik menggunakan instrumen tes percakapan, aspek afektif menggunakan instrumen observasi dan jurnal. Hal itu menunjukkan bahwa Implementasi penilaian pembelajaran bahasa Arab di MTs Salafiyah NU Karanganyar Kecamatan Tirto Kabupaten Pekalongan adalah telah melaksanakan kurikulum 2013. Namun, pelaksanaan penilaian pembelajaran bahasa Arab kurikulum 2013 tersebut belum bisa dilaksanakan secara maksimal karena terbatasnya jumlah siswa yang terlalu banyak dan banyaknya kelas yang ditangani. Serta media dan sarana penunjang pelaksanaan penilaian pembelajaran kurikulum 2013 yang kurang lengkap. Adapun faktor yang mendukung Implementasi penilaian pembelajaran bahasa Arab di MTs Salafiyah NU Karanganyar Kecamatan Tirto antara lain: profesionalitas guru bahasa Arab dalam pembelajaran bahasa Arab, dan sistem manajemen organisasi madrasah.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKhumaedi, AgusUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Penilaian Kurikulum 2013, Pembelajaran Bahasa Arab
Subjects: 400 LANGAUGE (BAHASA) > 490 Other Languages (Bahasa-bahasa Lain) > 492.7 Arabic/Bahasa Arab
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Muhammad Alghiffary
Date Deposited: 11 Jun 2020 06:15
Last Modified: 11 Jun 2020 06:15
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/635

Actions (login required)

View Item View Item