Pengaruh kompetensi profesional guru PAI terhadap prestasi belajar siswa kelas VIII di SMP N 9 Pekalongan

Dzakiyati, Fiki (2019) Pengaruh kompetensi profesional guru PAI terhadap prestasi belajar siswa kelas VIII di SMP N 9 Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover, Bab I - V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: https://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Tujuan pendidikan nasional, yakni mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan manusia seutuhnya, maka sangat dibutuhkan peran pendidik yang profesional, dan setiap proses belajar yang dilaksanakan oleh siswa akan menghasilkan prestasi belajar. Adanya kompetensi profesional guru diharapkan dapat mempengaruhi prestasi belajar siswa dalam meningkatkan kualitas belajar. Berdasarkan uraian di atas, peneliti merumuskan masalah sebagai berikut: (1) Bagaimana kompetensi profesional guru pendidikan agama Islam yang ada di SMPN 9 Pekalongan? (2) Bagaimana prestasi belajarsiswa di SMPN 9 Pekalongan? (3) Apakah ada pengaruh kompetensi profesional guru PAI terhadap prestasi belajar siswa di SMPN 9 Pekalongan. Tujuan penelitian ini yaitu (1) Untuk mengetahui tingkat kompetensi profesional guru pendidikan agama Islam yang ada di SMPN 9 Pekalongan. (2) Untuk mengetahui prestasi belajar siswa SMPN 9 Pekalongan. (3) Untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh kompetensi profesional guru PAI terhadap prestasi belajar siswa di SMPN 9 Pekalongan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Adapun variabel independennya adalah Kompetensi Profesional Guru PAI, variabel dependennya adalah Prestasi Belajar. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 55 siswa, jumlah sampel menggunakan rumus slovin dengan teknik proportionate random sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan metode angket, observasi dan dokumentasi. Analisis data dengan menggunakan rumus analisis regresi linear sederhana. Berdasarkan hasil penelitian ini, kompetensi profesional guru PAI di SMPN 9 Pekalongan masuk dalam kategori baik, hal ini terlihat dari deskriptif prosentase hasil angket sebanyak 78,54 %. Prestasi belajar kognitif siswa kelas VIII SMPN 9 Pekalongan dibagi menjadi empat kelas yakni rendah sebesar 20%, cukup sebesar 40 %, tinggi sebesar 32,7 %, dan sangat tinggi sebesar 7,3 %. Hasil analisis pengaruh kompetensi profesional guru PAI terhadap prestasi belajar siswa kelas VIII di SMPN 9 Pekalongan menunjukkan adanya pengaruh sebesar 19%. Selanjutnya pada tingkat signifikan 5% nilai Ftabel = 4,02, maka Ftes = 12,430 < Ftabel = 4,02, dan pada taraf signifikan 1% nilai Ftabel = 7,14 maka Ftes = 12,430 < Ftabel = 7,14, sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara kompetensi profesional guru PAI terhadap prestasi belajar siswa kelas VIII di SMPN 9 Pekalongan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorPramesti, Santika Lya DiahUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kompetensi, Profesional, Guru, Prestasi, Belajar
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nani Nuryani
Date Deposited: 18 Jun 2020 04:21
Last Modified: 18 Jun 2020 04:21
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/783

Actions (login required)

View Item View Item