Pengaruh Intensitas Penggunaan Smartphone Terhadap Sosial Emosional Anak Usia 4-6 Tahun Di KB Roudlotut Tholibin Dukuh Tunggoro Desa Getas Kecamatan Bawang Kabupaten Batang

Kamila, Nilla (2024) Pengaruh Intensitas Penggunaan Smartphone Terhadap Sosial Emosional Anak Usia 4-6 Tahun Di KB Roudlotut Tholibin Dukuh Tunggoro Desa Getas Kecamatan Bawang Kabupaten Batang. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. ABDURRAHMAN WAHID PEKALONGAN.

[img] Text
2418024_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (829kB)
[img] Text
2418024_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/portal-pustak...

Abstract

Skripsi ini membahas tentang Pengaruh Intensitas Penggunaan Smartphone Terhadap Sosial Emosional Pada Anak Usia 4-6 Tahun. Peneliti memfokuskan pada Intensitas Penggunaan Smartphone yang mempengaruhi Sosial Emosional Anak Usia 4-6 Tahun. Seberapa tinggi intensitas penggunaan smartphone pada anak usia 4-6 tahun dan bagaimana sosial emosional anak ketika ia sering menggunakan smartphone. Masih banyak orang tua yang kurang memperhatikan dan membatasi anak dalam menggunakan smartphone, padahal smartphone sangat berpengaruh pada perkembangan anak dan salah satunya perkembangan sosial emosional anak, yang mana perkembangan ini akan sangat berpengaruh pada kehidupan bersosial anak di masa mendatang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan jenis penelitian studi lapangan. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sumber data primer yaitu wali murid anak didik di KB Roudlotut Tholibin dan data sekunder seperti buku, jurnal, internet dll. Teknik pengumpulan data berupa angket yang bersifat tertutup. Teknik yang digunakan menggunakan teknik analisis regresi linier sederhana. Hasil dari penelitian ini berdasarkan analisis regresi linier sederhana diperoleh hasil bahwa ada pengaruh antara intensitas penggunaan smartphone terhadap sosial emosional anak usia 4-6 tahun di KB Roudlotut Tholibin Dukuh Tunggoro Desa Getas Kecamatan Bawang Kabupaten Batang hal ini ditujukan dengan koefisien R = 0,814; sig< 0,05 maka hipotesis yang diajukan dinyatakan diterima. Dalam hal ini diketahui bahwa intensitas penggunaan smartphone memberikan pengaruh 61,2% terhadap sosial pada anak dan 38,8% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorHayudinna, Hafizah GhanyUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Intensitas, Smartphone, Sosial Emosional.
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.321 Bustanul Atfal
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.21 Pre School/Pendidikan Pra Sekolah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 04 Apr 2024 03:44
Last Modified: 04 Apr 2024 03:44
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/7998

Actions (login required)

View Item View Item