Pengaruh penggunaan media raktepel (rak telur pelangi) terhadap hasil belajar siswa Kelas II pada materi pembagian di SD Muhammadiyah Bligo 01 Kabupaten Pekalongan

Zahra, Fadyatus (2024) Pengaruh penggunaan media raktepel (rak telur pelangi) terhadap hasil belajar siswa Kelas II pada materi pembagian di SD Muhammadiyah Bligo 01 Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
23200140_COVER_BAB I DAN BAB V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
23200140_FULL TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
23200140_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Hasil Pembelajaran materi pembagian di kelas II masih terdapat siswa yang belum mencapai nilai ketuntasan minumun, hal tersebut terjadi karena terdapat beberapa faktor salah satunya kurangnya penggunaan media pembelajaran. Media rak telur pelangi dapat digunakan dalam proses pembelajaran materi pembagian untuk menarik siswa aktif dalam pembelajaran dan membantu siswa dalam memahami pembelajaran khususnya pada materi pembagian. Rumusan dalam penelitian ini yaitu: 1) Bagaimana hasil belajar siswa kelas II yang tidak menggunakan media rak telur pelangi pada materi pembagian di SD Muhammadiyah Bligo 01? 2) Bagaimana hasil belajar belajar siswa kelas II yang menggunakan media rak telur pelangi pada materi pembagian di SD Muhammadiyah Bligo 01? 3) Apakah media rak telur pelangi berpengaruh terhadap hasil belajar siswa kelas II dalam materi pembagian di SD Muhammadiyah Bligo 01?. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, jenis quasi ekperimental ( ekperimen semu). Penelitian ini menggunakan desain non equaivalent control grup design. Sampel penelitian ini yaitu kelas II A sebagai kelas ekperimen dengan jumlah siswa 29 dan kelas II B sebagai kelas kontrol dengan jumlah siswa 30. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan teknik non probability sampling. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan tes dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh media rak telur pelangi terhadap hasil belajar siswa kelas ekperimen.Hal tersebut dapat dilihat pada nilai sig uji t yaitu thitung > ttabel atau 3.680 > 1.673 hal tersebut membuktikan bahwa nilai kelas ekperimen lebih tinggi atau lebih baik daripada kelas kontrol, maka dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak Ha diterima yang artinya terdapat pengaruh penggunaan media rak telur pelangi terhadap hasil belajar siswa kelas ekperimen. Dibuktikan dari kelas ekperimen mendapat nilai rata-rata lebih tinggi yaitu 78.62 dibandingkan kelas kontrol yaitu 59.64.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorRini, JuwitaUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Media Rak Telur Pelangi, Hasil Belajar, Materi Pembagian
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education/Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 22 Jul 2024 06:36
Last Modified: 28 Aug 2024 08:02
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/9281

Actions (login required)

View Item View Item